Selasa, 30 November 2010

PENDUDUK, MASYARAKAT, DAN KEBUDAYAAN (TULISAN)


PENDUDUK, MASYARAKAT, DAN KEBUDAYAAN

PENDUDUK
Penduduk adalah seseorang atau suatu kelompok yang tinggal di suatu daerah tertentu yang mempunyai surat izin untuk tinggal disitu. Penduduk bisa tinggal di kota ataupun di desa. Indonesia merupakan salah satu negara yang jumlah penduduknya  besar. Dengan pertumbuhan penduduk yang makin cepat. Pertumbuhan penduduk yang makin cepat mendorong pertumbuhan aspek-aspek kehidupan yang meliputi aspek sosial, ekonomi, politik, dan kebudayaan. Dengan adanya pertumbuhan aspek-aspek tersebut maka bertambahlah sistem mata pencaharian hidup. Pertumbuhan penduduk merupakan salah satu faktor yang penting dalam masalah ekonomi umumnya dan masalah penduduk khususnya. Jumlah penduduk ditentukan oleh : angka kelahiran, angka kematian, dan perpindahan penduduk.  Di Indonesia terjadi penyebaran penduduk yang tidak merata. Hal ini di sebabkan karena penduduk lebih suka tinggal di kota-kota besar daripada tinggal di desa. Banyak penduduk yang befikiran lebih enak tinggal di kota dari pada di desa. Mereka menganggap pekerjaan di kota lebih bagus dari pada pekerjaan di desa. Padahal di kota sangatlah susah untuk mencari pekerjaan. Akibatnya penduduk-penduduk yang tidak dapat pekerjaan di kota menjadi pengangguran. Kota- kota besar di Indonesia yang meliputi Jakarta, Surabaya, Bandung,dan kota-kota besar yang lainnya merupakan kota yang padat penduduknya. Untuk mengatasi kepadatan jumlah penduduk yang tidak merata, pemerintah menggalakan program transmigrasi. Transmigrasi, yaitu perpindahan penduduk dari satu pulau kepulau lain dalam satu negara. Dan untuk mengatur jumlah penduduk pemerintah menggalakkan program keluarga berencana. Program keluarga berencana di Indonesia sangat baik dan bahkan di jadikan contoh oleh banyak negara yang mempunyai masalh kependudukan.

MASYARAKAT        
Masyarakat adalah sekelompok orang yang membentuk sebuah sistem semi tertutup (atau semi terbuka), dimana sebagian besar interaksi adalah antara individu-individu yang berada dalam kelompok tersebut. Masyarakat adalah sebuah komunitas yang interdependen (saling tergantung satu sama lain). Istilah masyarakat digunakan untuk mengacu sekelompok orang yang hidup bersama dalam satu.
           
KEBUDAYAAN
Budaya adalah suatu cara hidup yang berkembang dan dimiliki oleh sebuah kelompok orang dan diwariskan dari generasi ke generasi. Budaya terbentuk dari berbagai unsur yang rumit, termasuk sistem agama dan politik, adat istiadat, bahasa, perkakas, pakaian, bangunan, dan karya seni.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar